Spesifikasi, Harga terbaru, Tips dan Trick

Kamis, 17 November 2016

Cara Menghapus Chromium di Windows 7, 8 dan 10 2017

"

How To Uninstall Chromium Windows 7, 8 and 10 - Demikian pencarian yang tidak terlalu populer ini saya jadikan artikel. Entah dari kapan program chromium ini terinstall di laptop dan PC. Yang pasti program bawaan ini dari google chrome. Yang sekarang menjadi pertanyaan "How to Uninstall" bagaimana cara menghapusnya ?. Bisa dikatakan program ini sangat mengganggu karena chromium otomatis terbuka sendiri.

Hal ini membuat kita tidak nyaman dengan program ini selalu muncul otomatis. Langkah yang saya akan berikan ada 2, yang pertama masih gagal dan dilanjutkan supaya langsung bisa hilang secara keseluruhan. Namun ingat chromium bukanlah sebuah virus menurut saya, program ini hanya bawaan dari program pendukung google chrome. Sehingga masih bisa dibilang aman namun mengganggu pengguna. Berikut langkah untuk uninstall chromium.
Cara Menghapus Chromium di Windows 7, 8 dan 10 2017

Cara Mudah Menghapus Chromium :

1. UninstallLangkah pertama adalah dengan menguninstall aplikasi tersebut
Saya kira para sobat kacung gadget udah pada tau semua kan ? yaitu ...
- Klik menu start - buka control panel
- pilih Uninstall atau Remove program atau program & Feature (sesuai nama / tampilan windows sobat masing masing ya)
- Muncul daftar program yang ada di computer kita, silakan cari chromium dan klik kanan lalu Uninstall.
2 Langkah Mudah Menghapus Browser Chromium dari Laptop
Saya udah praktek ... ternyata hanya bersifat sementara ... ternyata chromium akhirnya bisa muncul lagi ... bahkan ada teman yang bilang katanya malah gak nemukan program chromium di program list ...

Kemudian silahkan lanjut ke langkah selanjutnya

2. Delete FolderSaatnya menghapus folder yang menjadi kendali munculnya chromium disaat laptop startup ...
Folder ini bersifat hidden files, sehingga tidak bisa kita cari ... maka ... sebelumnya kita perlu menampilakan hidden files melalui :
- Buka windows Explorer
- Cari menu menu Tools – pilih Folder Option (mungkin ada beberapa perbedaan lokasi pada windows yang berbeda)
Kalau di windows fista ... ada di menu organize – folder and search option.
justify;"> - terbuka jendela folder option – klik tab View, lalu centang “Show hidden files”.
Dengan langkah diatas ... maka hidden files di computer kita sudah bisa di lihat.

Cara Menghapus Chromium di Windows 7, 8 dan 10 2017
Saatnya mencari folder Chromium :
- Masih tetap di windows explorer, silakan klik Drive (C:)
- Pilih “User” sobat
- Klik App Data – pilih Local
- Cari folder Chromium – silakan Delete folder tersebut.
Cara Menghapus Chromium di Windows 7, 8 dan 10 2017

Selesai
Browser Chromium yang bikin lemot saat para sobat kacung gadget menyalakan laptop - telah hilang dari peredaran ^_^

- Oh ya ... sebaiknya kunjungi lagi folder option dan hilangkan lagi centang dari “show hidden files” (agar file file computer yang tidak perlu ditampilkan – tetap tersembunyi).

Demikian informasi yang bisa saya bagikan, semoga bisa bermanfaat artikel yang berjudul Cara Menghapus Chromium di Windows 2017. Selamat mencoba

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Cara Menghapus Chromium di Windows 7, 8 dan 10 2017

6 komentar:

Silahkan berkomentar, bertanya dan berbagi informasi yang relevan dengan judul artikel