Spesifikasi, Harga terbaru, Tips dan Trick

Rabu, 24 Desember 2014

Cara Mengganti Akun Gmail Pada Android

"

Cara Mengganti Akun Gmail Pada Android - Menganti akun gmail pada handset android tidaklah mudah apalagi bagi yang belum tahu triknya bisa bikin pusing, Akan lebih parah lagi bila handset androidnya akan dijual ke orang lain tentunya ngga lucu kalo kita menjual hp android atau tablet android sementara akun gmail yang sudah dilink tidak bisa di ganti. 

Sebenarnya cara paling mudah untuk menghapus akun yang sudah terlanjur digunakan bisa dengan hard reset atau di wipe akan tetapi cara ini juga akan mengembalikan semua program & setting ke awal lagi, sayang banget bila aplikasi android yang sudah terpasang cukup banyak dan mungkin ada games yang sudah sampai level akhir.

Ada sedikitnya 3 (tiga) solusi jitu untuk mengganti akun gmail di android tanpa hard reset atau wipe trik ini saya dapatkan dari forum android indonesia tempat berkumpulnya jagoan android dan developer aplikasi android dari Indonesia tentunya.

Cara Pertama Mengganti Gmail
    Cara Mengganti Akun Gmail Pada Android
  1. Pertama, silahkan buka menu Setting .
  2. Lalu scroll kebawah pada menu Accounts klik Google » Pilih akun emailnya lalu klik Remove Account.
  3. Setelah itu anda buka aplikasi Gmail dan login dengan akun email yang baru.
Cara Kedua Mengganti Email
  1. Silahkan menuju menu Setting » Aplication Manager
  2. Kemudian cari Google Apps dan pilih Clear Data.
  3. akan muncul pilihan “All information you’ve saved in this application will be deleted permanently”, Klik OK
  4. Buka aplikasi Gmail dan nanti tambahkan email yang baru.

Cara Ketiga Mengganti Email (Khusus Root)

Dengan cara ini anda tidak perlu melakukan Factory Reset untuk mengganti email, cukup lakukan berikut ini khusus untuk HP/Gadger yang sudah di Root.
  1. Silahkan buka Aplikasi Root Explorer (jika belum punya silahkan cari di Playstore)
  2. Lalu anda masuk ke data/system pada handphone
  3. Cari “accounts.db” lalu hapus file tersebut
  4. Setelah dihapus, silahkan lakukan restart untuk melihat hasilnya.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Cara Mengganti Akun Gmail Pada Android

0 komentar:

Posting Komentar

Silahkan berkomentar, bertanya dan berbagi informasi yang relevan dengan judul artikel